Kepala BI Sebut Bali Sangat Siap Buka Kembali Pariwisata Internasional

24/04/2021 03:55
Array
Kepala Perwakilan BI Bali, Trisno Nugroho
banner-single

DENPASAR Jurnalbali.com

Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Bali, Trisno Nugroho juga mengatakan, Bali sudah sangat siap menerima kunjungan wisman. Tidak hanya vaksinasi di tingkat masyarakat, sektor perbankan dan pekerja di bidang jasa keuangan juga sedang digenjot oleh pemprov Bali bekerjasama dengan BI. Hal itu menurutnya bertujuan untuk memberikan rasa aman dan kepercayaan dalam melayani masyarakat dan wisatawan kelak.

Ia juga menambahkan, saat ini BI bekerjasama dengan Bank-Bank di Bali telah mengakselerasi program transaksi non tunai untuk meminimalisir kontak langsung. “Hal itu akan sangat berguna kelak jika para wisatawan sedang bertransaksi kelak,” tandasnya saat Fokus Group Discusion (FGD) tentang Persiapan Pembukaan Pariwisata untuk Wisman di Bali melalui Skema Travel Buble secara virtual yang diikuti dari Kantor Wakil Gubernur Bali, Denpasar, Kamis (22/4/2021).

Buka kembalinya pariwisata Bali terhadap wisatawan internasional memang menjadi dambaan semua pihak. Tidak saja pemerintah dan para pelaku pariwisata di Bali. Pemerintah Pusat pun, melalui Kemenparekraf sangat mengharapkan hal serupa. Sebab sejak Maret 2020, tepatnya pada saat awal terjadinya serangan pandemi covid-19 di bali, praktis pariwisata Bali yang mengandalkan wisatawan asing tidak bisa berbuat apa-apa. Keterpurukan itu berlangsung sudah setahun lebih.  

Masuk akal bila semua pihak di bali berharap pemerintah segera membuka kembali pariwisata Bali. Itu sebabnya, setiap hari diseluruh wilayah Bali, terutama di kabupaten Badung dan Denpasar, vaksinasi covid-19 dilakukan begitu massif. Badung adalah salah satu Kabupaten di Bali yang sangat mengandalkan pariwisata sebagai urat nadi ekonomi.

Kalangan pengelola fasilitas pariwisata seperti Hotel dan restaurant di wilayah kabupaten Badung berharap program vaksinasi terhadap masyarakat dan para karyawan Hotel dapat segera mempercepat terwujudnya status zona hijau pandemi covid-19 di kabupaten Badung dan Bali secara keseluruhan. Harapan itu diungkapkan GM Karma Group Jimbaran, Ni Made Widyari saat pelaksanaan vaksinasi di Kuta Selatan yang dilaksanakan di  Royal Tulip Springhill Resort Jimbaran dan Karma Group Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan. Vaksinasi dua wilayah tersebut dipantau langsung oleh Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa, Kamis (22/4).

Baca Juga :   Kemenparekraf Pastikan Pariwisata Bali Buka Bertahap

Ni Made Widyari mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Badung beserta jajaran serta tim vaksinasi atas sinergitasnya  dalam memberikan pelayanan vaksinasi kepada para karyawan dan karyawati serta masyarakat setempat. Dikatakan kebersamaan dan kolaborasi ini sangat memberikan arti bagi manajemen mereka serta masyarakat setempat.

“Dengan telah divaksinnya para karyawan dan karyawati serta masyarakat dapat memberikan kepercayaan diri kepada mereka terkait pencegahan Covid-19 yang telah menghambat nafas pariwisata Badung dan Bali. Kami berharap dengan vaksinasi ini kita dapat bernafas lega apalagi Badung dan Bali menjadi zona hijau. Dengan hal tersebut tentu denyut kehidupan pariwisata bisa hidup lagi serta masyarakat dapat beraktivitas kembali seperti dulu,” katanya. (*/Ita)

 

Rekomendasi Anda

banner-single-post2
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Terkini Lainnya