Partai Politik Tak Hanya Mempersiapkan Orang Menduduki Jabatan

11/04/2021 05:49
Wakil Gubernur Bali, Tjok Ace
banner-single

DENPASAR Jurnal Bali.com

Wakil Gubernur Bali Tjok. Oka Artha Ardhana Sukawati menyampaikan bahwa kegiatan rapat kerja daerah (Rakerda) partai golkar ini dipandang sangat strategis dan penting maknanya dalam menyusun langkah program kegiatan operasional kerja untuk tahun tahun mendatang. Rakerda yang dimulai Sabtu 10 April 2021 tersebut hendaknya dapat dijadikan media untuk saling memberikan masukan dan dukungan dari berbagai sektor.

———————-

“Bukan dimaksudkan hanya sebagai wahana evaluasi program kerja semata, akan tetapi dijadikan sebagai wahana pemantapan eksistensi organisasi melalui peningkatan program kerja yang sekaligus dibarengi peningkatan kemampuan personil,’ ujar Wagub Cok Ace saat memberikan sambutan serangkaian pembukaan rapat kerja daerah (Rakerda) dan rapat pimpinan daerah (Rapimda) partai Golkar Provinsi Bali, di Inna Grand Bali Beach, Denpasar, Sabtu (10/4).

Baca Juga :   Korem 163/Wirasatya Siap Kirim Bantuan ke Lokasi Bencana NTT

Peran partai politik dalam perjalanan bangsa Indonesia ini sangatlah penting terutama terkait sistem politik di Indonesia, karena sebagai poros utama dalam sistem demokrasi, partai politik bukan hanya sebagai wadah mempersiapkan seseorang dalam menduduki jabatan di lembaga legislatif dan juga eksekutif, tetapi partai politik juga berperan untuk mengintegrasikan individu atau kelompok masyarakat ke dalam sistem politik, serta memperjuangkan kebijakan parta berdasarkan aspirasi dan kepentingan masyarakat.

Oleh karena partai politik dituntut untuk melaksanakan peran dan fungsinya sebagai lembaga perumus sarana untuk mencapai cita-cita bangsa, sehingga dituntut untuk mampu mengerahkan artikulasi arah dan tujuan partai, karena partai politik memiliki sejumlah kewajiban, antara lain melakukan sosialisasi, pendidikan politik, pembekalan, rekrutmen serta komunikasi politik kepada semua warga negara. (*/Ing)

Rekomendasi Anda

banner-single-post2
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Terkini Lainnya